fisioterapi itu

Fisioterapi berasal dari kata fisik dan terapi. Fisik yang dimaksud ialah tubuh dan anggota geraknya. Terapi berarti memulihkan. Jadi fisioterapi ialah pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada individu untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh. Pada dasarnya fisioterapi itu untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak serta fungsi tubuh sepanjang daur kehidupan dengan menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, maupun dengan peralatan seperti electrotherapy dan mekanis. Di Indonesia, fisioterapi belum memasyarakat. Masyarakat berasumsi bahwa kalau fisioterapi pasti berhubungan dengan medis. Pasti kerjanya di rumah sakit. Padahal belum tentu. Fisioterapi itu bisa saja ada di pusat kebugaran dan sekarang memang sudah ada. Kendati demikian untuk dapat menjadi fisioterapis harus lulus pendidikan fisioterapi, mempunyai kewenangan, dan legalisasi atau punya izin praktek.

FISIOTERAPIS adalah seseorang yang telah lulus pendidikan formal fisioterapi dan kepadanya diberikan kewenangan tertulis untuk melakukan tindakan fisioterapi atas dasar keilmuan dan kompetensi yang dimilikinya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

ILMU FISIOTERAPI adalah sintesa ilmu biofisika, kesehatan, dan ilmu-ilmu lain yang mempunyai hubungan dengan upaya fisioterapi pada dimensi promosi, pencegahan, intervensi, dan pemulihan gangguan gerak dan fungsi serta penggunaan sumber fisis untuk penyembuhan seperti misalnya latihan, tehnik manipulasi, dingin, panas serta modalitas elektroterapeutik.

0 Responses

    Demi Masa

    Follow me

    Silahkan Komentar di sini